Assalammualaikum....

Perkenankan, saya ibu tiga putri yang cantik-manis-cerdas berbagi cerita dengan pengunjung blog ini. Semoga memberi manfaat bagi yang lain...
Powered By Blogger

Senin, 18 April 2011

Sarapan apa Wisata Kuliner???


Rakor, 12 April s.d 15 April 2011, Hotel Bumi Surabaya
Bukan materi Rakor, atau hasil rakor, maupun agenda rakor yang ingin aku share. Namun, cuilan cerita yang terlewat, tapi bagiku berarti karena disitulah terdapat sesuatu yang menggelitik perasaan dan pikiranku. Kadang...,aku suka tersenyum sendiri setiap pagi menghadapi fenomena sesaat ini.
Ya.....,di acara Rakor yang dilaksanakan di hotel berbintang itu....setiap pagi hari kami para peserta Rakor dipersilakan makan pagi, sarapan atau breakfast di Restorant Primavera yang terletak di lantai 3. Namanya juga hotel berbintang, nggak cuma bangunannya yang megah, personil yang ramah, serta sarana dan prasarana yang lengkap Tetapi juga menyuguhkan aneka menu sarapan yang benar-benar komplit bagi para tamu.

  • Begitu masuk Restaurant, seorang petugas yang cantik menanyai kami dari kamar berapa. Kutebak, pasti pihak hotel nggak mau kecolongan ada tamu tak diundang ikut sarapan. Lantas, yang pertama kita lewati adalah coffe bar yang akan melayani kita dengan aneka minuman berjenis kopi dan teh. Mau kopi kental, kopi dengan kremer, teh china, teh hijau dan berbagai pilihan lain tersedia. 
  • Berikutnya adalah meja yang menyediakan menu sarapan berat seperti yang biasa dilakukan oleh sebagaian besar orang Indonesia. Nasi lengkap dengan lauk pauk dari jenis daging sapi, daging ayam, ikan serta telur komplit disajikan. Disediakan pula sup atau soto, serta kerupuk dan emping mlinjo sebagai pelengkapnya. 
  • Bagi yang terbiasa makan bubur, tersedia meja saji bubur ayam komplit dengan aneka variasi pelengkapnya. 
  • Di ujung Resto, seorang koki siap melayani para tamu yang terbiasa sarapan dengan omelet atau telur mata sapi. Omeletpun kita bisa "request" mau pake keju (mozarella alias yang bisa molor-molor gitu...) atau tanpa keju, mau omelet setengah mateng atau agak gosong, bahkan boleh juga memilih isi omelet sesuai selera. Semua bisa dilayani.
  • Turun tangga sedikit, para tamu yang terbiasa sarapan roti bisa menemukan aneka pastry, muffin, lemper atau membuat roti panggang berbagai pilihan isi di situ.
  • Tak jauh dari meja kue dan roti, terdapat meja yang menyediakan beraneka macam buah potong seperti semangka merah, semangka kuning, melon, nanas dan pepaya.
  • Terakhir, adalah meja minuman yang menyajikan jus jambu merah,  jus jeruk, serta susu. 
Sungguh.....,benar-benar banyak pilihan untuk sarapan pagi, sehingga tidak mungkin akan ada kebiasaan sarapan seseorang yang tidak terlayani. 
Namun,....ketika kuamati lebih seksama, ternyata para peserta Rakor ini punya kebiasaan sarapan yang agak unik. Sangat fleksibel, dan bisa menyesuaikan keadaan. Hehehehe....maksudku, karena mumpung ada aneka pilihan, dan kami bingung harus memilih, maka yang terjadi adalah mencoba semua jenis menu sarapan. Setelah makan sedikit nasi dengan lauk pauk, masih ditambah "lauk omelet",  dan semangkuk sup, penutupnya adalah sepring kecil buah potong dan segelas jus jambu dicampur jus jeruk. Sambil ngobrol.....,  karena masih ada waktu, kami makan roti sambil minum kopi supaya nggak ngantuk waktu di ruang rapat. Waah...kalo rapatnya seminggu, dijamin pulang badan agak berat niiihh.....Lha wong sarapannya kayak wisata kuliner....?!?!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar